Faktor kelebihan dan kekurangan bani umayyah 1
Pertanyaan
1 Jawaban
-
1. Jawaban a1m
Faktor kelebihan dan kekurangan Bani Umayyah 1 adalah
a. Kelebihan
- Sikap Khalifah Umar bin Abdul Aziz yang adil, jujur dan religious.
- Khalifah Bani Umayyah, seperti Marwan, Muawiyah, Abdul Malik, dan Walid bin Abdul Malik memiliki sikap yang berani dan tegas.
- Umat Islam memperoleh kemenangan pada saat perluasan wilayah dan banyak mendapatkan ghonimah karena sikap berani berperang dari kaum muslim.
- Masyarakat mendukung pola pengembangan budaya dengan pendekatan arabisasi.
b. Kelemahan
- Banyak wilayah baru yang ditaklukkan, akan tetapi di bina secara intensif.
- Sistem peralihan kekuasaan Monarki, menyebabkan putra mahkota yang masih belia dan belum profesional sebagai peminpin kerajaan.
- Ketidak tegasan pemerintah Bani Umayyah I dengan mengangkat dua putra mahkota dalam waktu 1 tahun pemerintahan, yakni khalifah ke 12 (Yazid bin Walid) dan khalifah ke13 (Sulaiman bin Walid).
- Banyaknya kasus korupsi dan nepotisme dalam istana yang tidak ada penindakan secara tegas oleh pemerintah.
Pembahasan
Hai teman-teman BrainlyLovers...!!! Sekarang kita akan membahas Bani Umayyah I Damaskus.
Selamat belajar...!!!
Kebijakan Muawiyah bin Abi Sufyan ketika berkuasa sebagai khalifah pertama sangat berpengaruh akan perkembangan Islam masa Bani Umayyah. Kebijakan-kebijakan Bani Umayyah dalam menata kekuasaan selanjutnya, antara lain
- Memperluas wilayah di tiga wilayah yang memiliki tingkat kesuburan yang baik yaitu India, Afrika Utara, dan Byzantium. Byzantium terlebih dahulu ditaklukan karena selain subur, penduduknya menganut Nasrani Ortodoks.
- Membentuk Departemen dan Duta, dalam membawa misi Islam ke berbagai wilayah, seperti Cina, India, Indonesia, Bukara, Samarkan, Tajikistan, Afrika Utara dan Andalusia.
- Mengangkat warga Byzantium sebagai pegawai profesional bidang Administrasi keuangan.
Kebijakan Khalifah-khalifah Bani Umayyah yang lain, diantaranya:
a. Kebijakan Marwan bin Hakam (64-65 H).
Alat tukar atau barter ditetapkan dengan mata uang sebagai alat resmi dari pemerintah.
b. Kebijakan Abdul Malik bin Marwan (65-86 H).
- Membuat keadaan pemerintahan menjadi kondusif serta perkembangan peradaban menjadi lebih lancar dengan menumpas pemberontakan.
- Merubah bahasa administrasi keuangan dari bahasa Pahlawi dan bahasa Yunani menjadi bahasa Arab. Hal inilah yang mendorong Sibawaihi untuk menyusun Al-Kitab, yang kemudian merupakan sebuah pegangan dalam tata bahasa Arab.
- Pada 659 M. merubah mata uang dari mata uang Byzantium dan Persia menjadi Dinar dan Dirham di daerah-daerah yang telah dikuasai. Dinar dan Dirham dicetak sendiri dengan memakai tulisan bahasa Arab, mata uang Dinar terbuat dari emas, sedangkan dirham dari perak.
c. Kebijakan Khalifah Al-Walid bin Abdul Malik (86-96 H atau 711 M) adalah mengirimkan 12.000 pasukan ke Andalusia (Eropa).
d. Kebijakan Khalifah Umar bin Abdul Aziz (99-101 Hijriah), adalah dengan memerintahkan gubernur Madinah supaya umat Islam yang tinggal di Madinah, Hijaz dan sekitarnya untuk menghimpun, menyeleksi serta menyempurnakan hadits.
Pelajari Lebih Lanjut
- Kajian tentang proses lahirnya Bani Umayyah bisa coba cek brainly.co.id/tugas/11862956
- Kajian tentang strategi dakwah dinasti Umayyah bisa coba cek brainly.co.id/tugas/22454478
- Kajian tentang penyebab runtuhnya Daulah Umayyah bisa coba cek brainly.co.id/tugas/7920617
Detail Jawaban
Kelas: 11
Mapel: Agama
Bab: Bab 5 - Masa Kejayaan Islam yang Dinantikan Kembali
Kode: 11.14.5
Kata Kunci : Bani Umayyah, Kelebihan Bani Umayyah, Kekurangan Bani Umayyah.