Kimia

Pertanyaan

jelaskan mengapa unsur unsur akan berikatan untuk membentuk suatu senyawa

1 Jawaban

  • Unsur-unsur akan berikatan untuk membentuk suatu senyawa karena sebagian besar unsur yang berikatan bersifat lebih stabil daripada bentuk unsur murninya.

    Pembahasan

    Ikatan kimia merupakan suatu gaya yang digunakan atom-atom untuk membentuk suatu molekul/senyawa. Sebagian besar unsur-unsur di alam berbentuk molekul/senyawa, kecuali beberapa unsur seperti gas-gas mulia karena konfigurasi elektronnya stabil. Kemudian, muncul teori bahwa setiap atom mempunyai kecenderungan untuk membentuk konfigurasi elektron seperti gas mulia baik dengan melepas/menangkap elektron/berbagi bersama pasangan elektron. Konfigurasi stabil ini lebih dikenal dengan :

    • Aturan duplet
      Konfigurasi elektron stabil dari suatu atom/unsur, ketika elektron valensi atom/unsur berjumlah 2.
    • Aturan oktet
      Konfigurasi elekron stabil dari suatu atom/unsur, ketika elektron valensi atom/unsur berjumlah 8.

    Pelajari lebih lanjut

    • Materi tentang tujuan unsur membentuk senyawa:
      brainly.co.id/tugas/24801731
    • Materi tentang kestabilan unsur :
      brainly.co.id/tugas/19188133
    • Materi tentang ikatan dalam senyawa asam nitrat:
      brainly.co.id/tugas/51520806

    ______________

    Detail jawaban

    Mapel  : Kimia
    Kelas   : X
    Bab     : Ikatan kimia
    Kode   : 10.7.4

    #SolusiBrainlyCommunity

Pertanyaan Lainnya