Mengapa deja vu bisa terjadi?jelaskan yang tulis!
Biologi
Kevinan1
Pertanyaan
Mengapa deja vu bisa terjadi?jelaskan yang tulis!
1 Jawaban
-
1. Jawaban dindaputri30
1. Pernah Berada di tempat yang sama sebelumnya
Sebuah studi tahun 2009 yang dipublikasikan dalam jurnal Psychonomic Bulletin & Review menunjukkan, saat relawan masuk ke ruang yang diisi dengan perabotan rumah relawan bersangkutan dengan bentuk, posisi, dan isi yang sangat mirip, mereka merasa deja vu. Mereka berfikir pernah melihat sebelumnya. Para peneliti menyimpulkan jika ada hubungan antara Deja vu dengan perasaan terbiasa.
2. Sering melakukan perjalanan
Orang yang melakukan perjalanan dan orang yang dapat mengingat mimpi sendiri akan memiliki kesempatan mengalami deja vu lebih besar, dibanding dengan mereka yang selalu diam dirumah atau tidak ingat mimpi mereka. Mereka dapat menarik lebih luas sumber termasuk dari imajinasi mereka sendiri, sehingga terkadang mereka merasakan pernah mengalami hal tersebut sebelumnya.
3. Ada sesuatu dengan otak
Beberapa orang memiliki gejala epilepsi lobus temporal. Epilepsi tersebut terjadi di bagian otak Anda yang menangani memori jangka pendek. Biasanya gejala epilepsi tersebut terjadi jika sebuah kenangan atau memori dalam otak diaktifkan untuk diingat. Dan efek yang ditimbulkan penderita adalah kejang. Beberapa peneliti berpikir deja vu dipicu oleh jenis gangguan dalam penembakan neuron di otak.