Seni

Pertanyaan

sebutkan 4 fungsi patung

1 Jawaban

  • Patung memiliki beberapa fungsi, diantaranya adalah:

    • Estetika. Patun dapat menambah daya tarik bagi tempat yang dipasanginya. Misalnya rumah atau tempat umum yang terdapat patungnya akan semakin menambah keindahan di dalamnya.
    • Sarana ibadah. Terdapat beberapa agama yang menggunakan patung sebagai sarana ibadah. Contohnya adalah agama Hindu  dan Budha yang mengunakan patung sebagai perlambangan dewa yang disembahnya.
    • Monumen. Untuk mengenanng jasa para pahlawan atau kejadian penting yang terjadi dalam suatu wilayah patung adalah jawabannya. Hal ini karena patung tidak akan rusak dan awet sepanjang waktu. Sehingga sangat cocok digunakan untuk monumen atau lambang (tugu) dari suatu daerah.
    • Kesenian. Patung memiliki nilai tersendiri bagi para seniman. Terkadang ada patung yang bernilai jual tinggi karena orisinalitas, keindahan, keunikan, tingkat kesulitan, bahan, umur atau kualitas dari patung tersebut.

    Pembahasan

    Patung merupakan karya ciptaan manusia dalam bentuk tiga dimensi yang diakui dalam golongan karya seni. Orang yang menghasilkan karya berupa patung sering disebut dengan pematung. Tujuan pembuatan dari patung adalah untuk menciptakan karya seni yang awet dan bertahan dalam waktu yang lama. Semakin baik kualitas bahan yan dibuat, maka kualitas patung juga semakin baik. Seorang pematung yangg punya keahlian tinggi akan diakui oleh seniman lainnya dan menghasilkan karya bernilai jual tinggi. Adapun nama-nama pematung yang sudah terkenal adalah:

    • Gian Lorenzo Bernini
    • Dolorosa Sinaga.
    • Donatello
    • Gregorius Sidharta.  
    • Auguste Rodin
    • I Nyoman Nuarta.
    • Edhi Sunarso.
    • Michelangelo.
    • Constantin Brâncuși.

    Pelajari lebih lanjut

    1. Materi tentang contoh monumen di Indonesia https://brainly.co.id/tugas/30448251

    2. Materi tentang patung yang terkenal di luar negeri https://brainly.co.id/tugas/13344530

    3. Materi tentang patung raja yang diidentikkan seperti dewi/dewa https://brainly.co.id/tugas/16107070

    Detail jawaban

    Kelas: 9 SMP

    Mapel: Seni Budaya

    Bab: Seni Patung

    Kode: 9.19.2      

       

    #TingkatkanPrestasimu #SPJ6

Pertanyaan Lainnya