Matematika

Pertanyaan

tentukan persamaan garis yang melalui titik (-1,3) dan tegak lurus dengan garis 3x-3y=6 yang kunci jawabannya 2y=-3x+3 beserta caranya

2 Jawaban

  • dua garis yang tegak lurus jika dikalikan gradiennya maka hasilnya adalah -1

    garis 3x-3y = 6 gradiennya adalah....
    3x-3y = 6
    3(x-y) = 6
    x-y = 6/3
    -y = -x+2
    y = x-2

    gradiennya 1, karna persamaan garis tersebut seperti pada persamaan garis y=mx+c, dimana m adalah gradien

    maka, gradien garis yang melalui titik (-1,3) adalah -1, karna gradien kedua garis jika dikali hasilnya harus -1

    persamaan garis nya
    y-y1=m(x-x1)
    y1 = 3
    x1 = -1
    m = -1

    y - 3 = -1(x - (-1))
    y - 3 = -1(x+1)
    y - 3 = -x - 1
    y = -x - 1 + 3
    y = -x + 2
  • Syarat 2 garis tegak lurus adalah = m1.m2 = -1
    3x - 3y = 6
    3y = 3x - 6............. 
    ÷ 3 
    y = 
    x - 2 ..... gradien m1 = 1

    Sehingga : m1.m2 = -1
                         1 . m2 = -1
                               m2 = - 1/1 = - 1

    Persamaan garis melalui titik (-1,3) dan gradien -1 adalah
    (y - y1) = m (x - x1)
    (y - 3) = -1 (x - (-1))
    (y - 3) = -1 (x + 1)
    y - 3 = -x - 1
    y = 3 -1 - x
    y = 2 - x........... y = -x + 2...........2y = -2x + 4

    Saya rasa kunci jawaban yang disampaikan tidak tepat. Karena gradien dari persamaan 2y = -3x + 3 ⇒ y = -(3/2)x + (3/2); adalah -(3/2). Bukan -1. Sehingga garis tersebut tidak tegak lurus karena berbeda gradiennya. 

Pertanyaan Lainnya