PPKn

Pertanyaan

Perhatikan wacana berikut! Rencana kenaikan harga BBM menjadi berita utama di stasiun televisi Indonesia. Sebelum kenaikan harga benar   –   benar di naikkan, semua masyarakat membicarakan berita tersebut. kekecewaan di kalangan masyarakat terlihat jelas ketika harga BBM benar- benar di tejadi. Oleh karena itu, aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM juga di lakukan oleh himpunan mahasiswa islam ( HMI ) cabang makasar. Mereka menggelar aksi unjuk rasa di depan DPRD Sulawesi Selatan. Mahasiswa pada aksi unjuk rasa tersebut berkedudukan sebagai……
a.   Aparatur negara
b.   Lembaga negara
c.   Supra struktur politik
d.   Kelompok penekan
e.   Kelompok kepentingan

1 Jawaban

  • Perhatikan wacana berikut! Rencana kenaikan harga BBM menjadi berita utama di stasiun televisi Indonesia. Sebelum kenaikan harga benar-benar dinaikkan, semua masyarakat membicarakan berita tersebut. Kekecewaan di kalangan masyarakat terlihat jelas ketika harga BBM benar-benar di tejadi. Oleh karena itu, aksi unjuk rasa menolak kenaikan harga BBM juga di lakukan oleh himpunan mahasiswa islam (HMI) cabang Makasar. Mereka menggelar aksi unjuk rasa di depan DPRD Sulawesi Selatan. Mahasiswa pada aksi unjuk rasa tersebut berkedudukan sebagai……

    a.   Aparatur negara

    b.   Lembaga negara

    c.   Supra struktur politik

    d.   Kelompok penekan

    e.   Kelompok kepentingan


    Pembahasan

    Kelompok penekan merupakan sekelompok manusia yang berbentuk lembaga kemasyarakatan dengan aktivitas atau kegiatannya memberikan tekanan kepada pihak penguasa (pemerintah) agar keinginannya dapat diakomodasi oleh pemegang kekuasaan. Atau, dapat juga didefinisikan sebagai "association of individual or organisations that on the basis of one or more shared concerns, attempt to influence public policy in its favour usually by lobbying members of the government" (sekumpulan individu dan atau organisasi yang memiliki dasar dari satu atau lebih kepentingan bersama yang berupaya untuk memengaruhi pandangan umum menurut kepentingannya dengan anggota pelobi di dalam pemerintahan). Perbedaan kelompok penekan dengan kelompok kepentingan adalah pada cara dan sasaran dalam mencapai tujuan. Kelompok kepentingan mementingkan bagaimana mereka memfokuskan diri pada suatu isu atau kepentingan untuk mencapai tujuan dalam jangka waktu yang lebih lama sedangkan kelompok penekan lebih bersifat sementara.

    Kelompok Penekan dalam Politik

    Lebih detilnya, kelompok penekan berusaha untuk mengelompokkan diri di dalam suatu tujuan tertentu dan setelah itu bubar atau secara khusus berusaha untuk memengaruhi/menekan pejabat pemerintah untuk menyetujui pemikiran/tujuan mereka. Dapat pula disederhakan dengan suatu ungkapan bahwa kelompok penekan akan terus berusaha untuk mengeluarkan tekanan terhadap pihak yang sedang berkuasa di pemerintahan (Duverger, 1984). Kelompok penekan sebenarnya tidak sebesar dan sesolid partai politik, tapi radikalisme yang dikembangkan membuat kelompok penekan ini terlihat lebih menonjol dari partai politik dan seringkali membuat mereka mendapat tempat di hati masyarakan sehingga akan semakin eksis bila negara gagal menghadirkan kebahagiaan dan keadilan sosial. Kepentingan yang dibawa kelompok penekan ini sangat luas definisinya. Baik yang menyangkut kepentingan umum maupun kepentingan golongan tertentu.

    Contoh Kelompok Penekan di Indonesia

    • Kelompok 411 (Aksi 4 November 2016) dan 212 (Aksi 2 Desember 2016)
    • Gerakan Mahasiswa 1966, 1978, dan 1998.

    Pelajari lebih lanjut

    -

    Detil jawaban

    Kelas: 2 SMA

    Mata pelajaran: PPKn

    Bab: 3 - Menelusuri Dinamika Demokrasi dalam Kehidupan Bermasyarakat, Berbangsa dan Beragama

    Kata kunci: Kelompok penekan

    Kode: 11.9.3

Pertanyaan Lainnya